Twitter Facebook Google Plus LinkedIn RSS Feed Email
Your Ad Here

Wenger Sudah Punya Pengganti RvP

Agustus 18, 2012

Arsenal telah resmi melepas kapten kesebelasan, Robin van Persie ke Manchester United dengan banderol £22 juta. Meski demikian, Manajer The Gunners, Arsene Wenger menegaskan bahwa manajamen klub tidak akan menggunakan uang itu untuk mencari penggantinya.

seperti dilansir dailystar.co.uk, Wenger mengaku sudah memiliki tiga pemain yang siap mengisi posisi RvP. Mereka adalah, Lukas Podolski, Olivier Giroud, dan Santi Cazorla. Ketiga pemain ini telah lebih dulu diboyong ke Emirates dengan total nilai transfer mencapai £40 juta.

"Kami telah lebih dulu menginvestasikan uang tersebut karena kami membawa tiga pemain (Cazorla, Podolski, dan Giroud)," beber Wenger. "Karena itu, jika dibutuhkan kami akan menginvestasikan lebih banyak, namun coba lihat pemain-pemain kami, kami punya skuad yang besar."

Sebelum melepas RvP ke MU, Arsenal memang telah lebih dulu mendatangkan pemain-pemain baru di posisi depan. Podolski diboyong dari FC Koln pada April lalu. Pemain asal Jerman ini bahkan sudah mengikuti tur pra musim Arsenal dan tampil melawan mantan klubnya.

Akhir Juni lalu, Arsenal juga telah memboyong striker Montpellier, Giroud. Sedangkan awal Agustus lalu, giluran gelandang serang Villarreal, Cazorla yang bergabung ke Emirates. Pemain berusia 27 tahun tersebut didatangkan dengan nilai transfer sebesar £15 juta.

"Kami punya banyak pemain yang sama sekali belum pernah tampil. Untuk sementara ini, saya percaya kami memiliki apa yang kami butuhkan untuk mengejar ambisi dan menjalani pertandingan kami."
Terimakasih telah mengunjungi kami, jika ada pertanyaan email ke : sepakbola.biz@gmail.com.
Silahkan meninggalkan pesan dibawah ini. Semoga hari Anda menyenangkan...

0 komentar:

Posting Komentar